Tingkatkan Pengamanan Arus mudik Lebaran 1446 H, Koramil 1603 Lohbener Melaksanakan PAM di Pos Lingkar Lohbener

Tingkatkan Pengamanan Arus mudik Lebaran 1446 H, Koramil 1603 Lohbener Melaksanakan PAM di Pos Lingkar Lohbener

24news.id-Indramayu-Pada hari selasa tanggal 25 Maret 2025, Bertempat di Pos Lingkar Desa Lohbener Kecamatan Lohbener, Koramil 1603 Lohbener bersama petugas setempat melaksanakan kegiatan pengamanan Arus Mudik tahun 2025 di wilayah jalan Pantura kabupaten Indramayu.


Pengamanan tersebut gabungan terdiri dari Kecamatan Lohbener, Mardono Camat Lohbener, Koramil Lohbener Sertu Riyanto, Kopda Wildan, personil Polsek Lohbener, dan Puskesmas Lohbener, Dishub, satpol  PP, dan Karang taruna setempat.

Sertu Riyanto anggota Koramil 1603 Lohbener saat melaksanakan kegiatannya mengatakan bahwa kegiatan tersebut adalah untuk pengamanan arus mudik lebaran di wilayah jalan Pantura Indramayu.

Dalam rangka menyambut arus mudik dan balik Lebaran 2025, petugas pengamanan sudah melakukan berbagai persiapan guna me­mastikan kelancaran perja­lan­an bagi para pemudik, Kesiapan para petugas pengamanan dalam meng­ha­dapi lonjakan pe­num­pang se­lama periode Lebaran 2025,”Ujarnya.

Sertu Riyanto anggota Koramil 1603 Lohbener menyampaikan pesan kepada para pengendara baik dari dalam Kabupaten maupun luar kabupaten Indramayu yang hendak melewati jalur Pantura agar selalu berhati-hati.

“Tetap konsentrasi dalam mengendarai sepeda motor dan menjaga kesehatan agar stamina tetap terjaga, dan jangan lupa jika lelah langsung menepi dan segeralah istirahat,”Pungkasnya.

(Maskani)