Tingkatkan Kondusifitas Lingkungan, Babinsa Koramil 1603 Lohbener Melaksanakan Komsos Dengan masyarakat


24news.id.-Indramayu-Pada hari selasa tanggal 21 januari tahun 2025, Serda Rasjono anggota Koramil 1603/Lohbener bertempat diwarung bapak RT Andri desa Lohbener kecamatan Lohbener kabupaten Indramayu,Babinsa Koramil 1603 Lohbener melaksanakan kegiatan Komsos dengan masyarakat desa Lohbener dan sekitarnya.
Adapun tujuan Komsos tersebut untuk menjalin tali silaturahmi dengan masyarakat desa Lohbener dan memberikan himbauan untuk selalu menjaga konduktivitas di wilayah desa.
“Menghimbau untuk waspada bencana alam, banjir dll terkait musim hujan yang sedang berjalan di harapkan masyarakat lebih waspada apalagi hujan di sertai angin kencang,”Kata Serda Rasjono.
Serda Rasjono anggota Koramil 1693 Lohbener bersama Ketua RT 01 Andri Masyarakat Mas Uki selalu menyampaikan pesannya kepada warga masyarakat lingkungan agar saling meningkatkan rasa kepedulian terhadap warga masyarakat dan lingkungannya.
“Selama kegiatan berjalan dengan aman dan lancar dan kepada warga masyarakat agar saling menjaga persatuan dan kesatuan dalam menjaga kondusifitas lingkungan,”pungkasnya.
(Maskani)