Tingkatkan Kamtibmas, Babinsa Koramil 1603 Lohbener Melakukan Himbauan Kepada Masyarakat

Tingkatkan Kamtibmas, Babinsa Koramil 1603 Lohbener Melakukan Himbauan Kepada Masyarakat

24news.id.-Indramayu-Koramil 1603 Lohbener Jajaran Kodim 0616 Indramayu melaksanakan Komsos dengan Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda Desa Lohbener yang bertempat di Desa Lohbener kecamatan Lohbener.

Kegiatan tersebut berlangsung pada hari Rabu tanggal 15 januari Tahun 2025 oleh Peltu Tamin anggota Koramil 1603/Lohbener bertempat di Desa Lohbener.

Peltu Tamin anggota Koramil 1603 Lohbener saat melaksanakan kegiatan mengatakan bahwa kegiatan Komsos adalah kegiatan yang dilakukan Babinsa di masing masing wilayah teritorialnya.

“Kegiatan bersama dengan Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda Desa Lohbener dan sekitarnya untuk bersama sama saling menjaga lingkungan dan wilayahnya,”Kata Peltu Tamin.

Semai itu, adapun tujuan dari kegiatan Komsos untuk menjalin tali silaturahmi dengan Masyarakat dan memberikan himbauan untuk selalu menjaga konduktivitas di wilayah desa masing masing,”Ujar Peltu Tamin saat dilokasi.

Menghimbau untuk Warga masyarakat sekitar agar selalu waspada ketika ada bencana alam, baik banjir maupun angin kencang yang sedang musim hujan.

(Maskani)