Pastikan Kebutuhan Air Tercukupi, Babinsa Koramil 1602 Sindang Dampingi Poktan 

Pastikan Kebutuhan Air Tercukupi, Babinsa Koramil 1602 Sindang Dampingi Poktan 

 

24news.id.-Indramayu-Koramil 1602 Sindang Jajaran Kodim 0616 Indramayu serius tangani persoalan pertanian dengan melakukan Kegiatan secara rutin Pendampingan Kelompok Pompanisasi Desa Terusan Kecamatan Sindang Kabupaten Indramayu, Jum’at 28/6/2024

 

Pendampingan tersebut berlangsung di Blok Mandrat Desa Terusan, oleh Babinsa melaksanakan kegiatan pendampingan kelompok pompanisasi yang sedang mengontrol air dari saluran air Sekunder untuk mengaliri area persawahan di wilayah sekitar.

 

“Kami akan terus melakukan pendampingan kelompok Pompanisasi demi terwujudnya ketahanan pangan dan meningkatkan Kemanunggalan TNI dengan turun langsung mengecek lokasi pompanisasi, untuk mengaliri lahan sawah dengan luas 100 Hektar, dan saat ini area persawahan Desa Terusan sudah mulai Terairi,”Kata Sertu Wartono.

 

Masih menurut Sertu Wartono, adapun Tujuan kegiatan tersebut untuk Pendampingan terhadap petani terus dilakukan oleh Babinsa guna meningkatkan hasil pertanian sehingga mewujudkan ketahanan pangan di wilayah, dan mensejahterakan Petani.

 

“Apabila di lahan sawah air penuh maka mesin Jaspom di matikan dan air di lahan sawah di keluarkan supaya tidak Banjir di Lahan Sawah, Karena lahan Sawah telah di airi oleh hujan maka mesin Pompa di matikan dan kelebihan Air di lahan sawah di keluarkan,”Ujarnya.

 

Berharap dengan dilakukannya kegiatan ini, Para Petaninya subur Makmur dan lahan sawah tidak kekurangan air di wilayah binaan Koramil 1602 Sindang.(Maskani)