Koramil 1610 Krangkeng Hadiri Wisuda Ponpes As-Sufi’iyah Desa Kedungwungu

Koramil 1610 Krangkeng Hadiri Wisuda Ponpes As-Sufi’iyah Desa Kedungwungu

24news.id.-Indramayu-Bertempat di Halaman yayasan Ponpes As-Syafi’iyah anggota Koramil 1610/Krangkeng, Babinsa Desa Kedungwungu Serda Kadani, Menghadiri acara Wisuda Akbar madrasah Diniyah Raudhatul Athfal (RA) MI-SMP-SMK-SMA As-Syafi’iyah Blok Desa Kedungwungu Kecamatan Krangkeng Kabupaten Indramayu.

 

Kegiatan tersebut di isi dengan Bhakti Sosial seperti, Khitan Masal, Pengobatan Gratis, Donor Darah, Santuan Yatim/Piatu, Ganti Oli Motor Gratis, dan Pangkas Rambut.

 

Hadir Pada giat tersebut Serda Kadani Babinsa Koramil 1610 Krangkeng, K.H.Abdul Muis Kepala Sekolah, para tenaga pengajar setempat, Para Wisudawan Wisudawati, serta Wali Siswa di sekolahnya tersebut.

 

Serda Kadani saat kegiatan berlangsung menyampaikan ucapan Selamat atas di Wisudanya para Siswa dan Siswi untuk menjenjang pendidikan yang lebih tinggi, pada hari Sabtu tanggal 29 Juni 2024.

 

“Selamat dan Sukses kepada para Siswa, Semoga ilmu dan pendidikan yang di dapat dapat di laksanakan kelak kemudian hari, dan apa pepatah mengatakan Tuntutlah Ilmu sampai Ke Negeri Cina, itu artinya kita terus untuk menuntut ilmu walaupun sampai Jauh,”Kata Serda Kadani saat dilokasi.

 

Ia berpesan kepada para Siswa agar menjaga nama baik Sekolahnya dan menjaga nama baik keluarga dan orang tua yang telah membesarkannya.

 

“Jadilah anak yang berguna bagi Agama, Bangsa dan Negara serta Orang tua, agar kelak nanti menjadi anak yang di banggakan oleh orang tuanya masing masing, dan kami berpesan jaga pergaulan kalian di luar,”Pungkasnya.(Maskani)