Koramil 1608 Karangampel Menghadiri Rapat Koordinasi Persiapan Musim Tanam Gadu Tahun 2024

Koramil 1608 Karangampel Menghadiri Rapat Koordinasi Persiapan Musim Tanam Gadu Tahun 2024

 

24news.id.-Indramayu- Pada hari Selasa tgl 28 Mei 2024, Koramil 1608 Karangampel Jajaran Kodim 0616 Indramayu menghadiri Rapat Koordinasi Persiapan Musim Tanam II ( Gadu ) Tahun 2024 yang bertempat di Aula Kecamatan Karangampel Kabupaten Indramayu Provinsi Jawa Barat.

 

Kegiatan tersebut di hadiri oleh Roshadian Purnama Camat Karangampel, AKP Suprapto Kapolsek Karangampel, Sertu Budi H Mewakili Danramil 1608/ Kra, Para Kuwu sekecamatan Karangampel, Kordinator BPP Karangampel, Kepala UPTD KPP Wilayah Kecamatan Krangkeng dan Kecamatan Karangampel, Kepala UPTD PSDA Tamben wilayah Kecamatan Karangampel dan para tamu undangan.

 

Sertu Budi Hartono Babinsa Koramil 1608 Karanagmpel saat mengikuti Rapat tersebut menyampaikan hasil dari pada Rapat Kegiatan tersebut untuk meningkatkan ketahanan pangan dengan tujuan untuk menurunkan anak stunting di Kabupaten Indramayu.

 

“kelompok Wanita Tani di tiap Desa agar di aktifkan kembali, Budidaya Perikanan dan Peternakan ayam agar di adakan di tiap Desa guna mendukung ketahanan Pangan, tingkatkan lagi upaya Ketahanan Pangan demi menurunkan jumlah anak Stunting,”Kata Babinsa.

 

Selain itu, akan ada bantuan Benih padi menjelang musim tanam saat ini kepada Kelompok Tani Varietas DNA dan akan ada penambahan Pupuk sebanyak 30.000 Ton dari Dinas pertanian untuk tiap Kabupaten di wilayah tersebut.

 

“Akan diadakan kerjasama dengan pihak SPBU guna mendukung kebutuhan BBM bagi para Petani, dengan harapan setelah diadakan Kegiatan rapat kordinasi dapat berjalan dengan tertib, aman dan lancar,”Pungkasnya.

(Maskani)