Koramil 1608 Karangampel Menghadiri Acara Musdesus Terkait Program  Ketahanan Pangan 20 Persen dari Dana Desa

Koramil 1608 Karangampel Menghadiri Acara Musdesus Terkait Program  Ketahanan Pangan 20 Persen dari Dana Desa

24news.id.-Indramayu-Koramil 1608 Karangampel menghadiri acara musyawarah desa khusus (Musdesus) pada hari Selasa tanggal 08 April 2025, kegiatan tersebut berlangsung yang bertempat di Aula balaidesa dukuh tengah Kecamatan Karangampel Kabupaten Indramayu Jawa Barat.

Koptu Nawawi Babinsa Desa Dukuh tengah Koramil 1608/Karangampel saat menghadiri kegiatan Musyawarah Desa Khusus ( MUSDESUS ) terkait dengan ketahanan pangan 20% yang diambil dari dana desa ( DD ) di wilayah binaan tersebut mengatakan bahwa kegiatan tersebut untuk mendukung program pemerintah pusat Presiden Prabowo.


“Bertujuan untuk mendukung program makan bergizi gratis ( MBG ) yang nanti di kelola oleh TPK sus ( Tim Pelaksana Khusus ) di desa tersebut dan merupakan program dari pemerintah agar dalam pelaksanaanya dapat mendukung MBG tersebut dengan mempriorotaskan potensi wilayah yaitu di bidang hewani dan nabati,”Ujarnya.


Masih dikatakan Koptu Nawawi bahwa kegiatan tersebut berlangsung harus berjalan dengan lancar, sehingga bisa berjalan dengan efektif dan sesuai harapan bertempat di Aula balai desa dukuh tengah Kecamatan Karangampel.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Wili P. Kasipem Karangampel, Saepullah Pendamping kecamatan, Setiawan Kuwu, Koptu Nawawi Babinsa, Bhabinkamtibmas, BPD, pamongdesa, Ketua Karang Taruna, Gapoktan/Poktan, RT/RW, dan Masyarakat desa sekitar.

(Maskani)