Koramil 1605 Sukagumiwang melaksanakan Monitoring harga bahan pokok dan Sembako 

Koramil 1605 Sukagumiwang melaksanakan Monitoring harga bahan pokok dan Sembako 

 

24news.id.-Indramayu-Koramil 1605 Sukagumiwang Jajaran Kodim 0616 Indramayu melalui Babinsa Serma Pidyani melaksanakan kegiatan Pendataan harga bahan pokok dan harga Sembako di toko dan pasar wilayah Kecamatan Kertasemaya Kabupaten Indramayu,pada hari Minggu 12/5/2024

 

Harga Bahan pokok dan harga Sembako yang berhasil di himpun di toko dan pasar di antaranya dari mulai Harga Beras, Rempah rempah dan Daging.

 

“Harga sekarang dari hasil pendataan seperti harga Beras Rp.13.500/Kg, Migor Rp.16.000/Kg, Telor ayam Rp.28.000/Kg, Jagung Rp.10.000/Kg, Gula Putih Rp.16.000/Kg, Cabe merah Rp.58.000/Kg, Bawang merah Rp.33.000/Kg, Bawang Putih Rp.34.000/Kg, Daging ayam Rp.32.000/Kg, Daging sapi Rp.136.000/Kg, Kedelai 12.000/kg,”Kata Serma Pidyani.

 

Masih dikatakan Serma Pidyani bahwa saat ini Kendala yang dihadapi di lapangan adalah terkadang para pedagang tidak mengatakan yang sebenarnya tentang harga sekarang, Ia menghimbau agar persolan harga dapat terjangkau dan jangan dipermainkan.

 

 

“Saran kami supaya diadakan sinergitas dengan instansi lain seperti Disperindag dan yang lainnya.Selama kegiatan berjalan aman dan lancar,”Harapannya.(Maskani )