Koramil 1601 Indramayu Menghadiri Audensi Manager ITB-TBBM Balongan dengan Masyarakat
24news.id.-Indramayu-Bertempat di Ruang Tamu Kantor Integrated Terminal Balongan Jln.Raya Balongan Kecamatan Balongan Kabupaten Indramayu telah berlangsung kegiatan pertemuan dan Audensi Manager ITB Integrated Terminal Balongan Gema Ramadhan dengan perwakilan Warga blok Sekitar ITB-TBBM Balongan, Rabu 3 Juli 2024.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Manager ITB-TBBM Gema Ramadhan, Kepala Security TBBM Balongan, Kapten Hasym, Kepala HSSE Rifki, Penata Security TBBM Balongan Musdaki, Kanit Provam Polsek Balongan Aipda Hipdir, Danramil 1601/ di wakili Serka Suwanda, Perwakilan Majelis Roy, Perwakilan Warga blok Kesambi Dede (lemboh).
Penyampaian perwakilan audensi kepada Pihak ITB -TBBM balongan yang diwakili oleh Majelis Roy Menanyakan perihal adanya Penempatan Personel Satpam atas nama Jihan yang bukan Warga wilayah Balongan di ITB-TBBM Balongan dan Penempatan Personal Satpam Warga Balongan ada di Kertajati.
“Memohon kiranya pihak Pertamina ITB-TBBM Balongan memindahkan Personel Satpam yang ada di kertajati atas nama Ade bisa dipindahkan ke Pertamina ITB-TBBM Balongan,”Kata Serka Suwanda usai audensi.
Sementara penyampaian atau jawaban dari Pihak Manager ITB-TBBM Balongan Bapak Gema Ramadhan, adanya Penempatan rekrutmen yang baru sudah ada aturan yang sudah sesuai aturan – aturan dari perusahaan yang saat ini di Rekrutmen oleh pihak PTC yang sudah sesuai proses atau prosedur seleksi.
“Manager ITB-TBBM Bapak Gema Ramadhan menyarankan agar personel yang meminta pindah agar segera supaya mengajukan secara tertulis kepada User di Kertajati yaitu kepada Kepala OH ( Operasional Head) yang kemudian ditujukan ke Kepala HSSE untuk memohon dipindahkan karena sesuatu alasan tertentu atau karena pindah sesuai Domisili,”Ungkapnya.(Red***)