Jaga Kesehatan, Babinsa Koramil 1601 Indramayu himbau Warga Rutin Cek Kesehatan 

Jaga Kesehatan, Babinsa Koramil 1601 Indramayu himbau Warga Rutin Cek Kesehatan 

 

24news.id.-Indramayu-Koramil 1601 Indramayu Jajaran Kodim 0616 Indramayu menghadiri Kegiatan Posyandu Balita dan Pemeriksaan Ibu Hamil di Desa Rawadalem Kecamatan Balongan Kabupaten Indramayu.

 

Kegiatan tersebut berlangsung yang bertempat di Desa Rawadalem Blok Talep Rt 01/01 dengan dilaksanakan Kegiatan Posyandu Dahlia,Pemeriksaan balita dan pemeriksaan Ibu hamil oleh Puskesmas Balongan,Selasa 7/5/2024.

 

Kegiatan Tersebut dihadiri Babinsa Desa Rawadalem Serka Suwanda, Babinmas, Tika Juru Tulis Desa Rawadalem, Bidan Desa Rawadalem, Ketua TP PKK dan Para Kader Posyandu Desa Rawadalem.

 

Serka Suwanda Babinsa Koramil 1601 Indramayu saat pelaksanaan berlangsung menjelaskan bahwa Kegiatan Pelaksanaan Posyandu dalam rangka pelaksanaan Bulan penimbangan Balita dan Pemeriksaan ibu Hamil di Desa Rawadalem Kecamatan Balongan.

 

“Kegiatan ini dilaksanakan untuk mengecek kesehatan para Ibu Hamil dan dan Balita di wilayah sekitar,”Kata Serka Suwanda saat dilokasi pelaksanaan.

 

Ia Menghimbau kepada para Ibu ibu Hamil maupun Ibu Ibu yang mempunyai Balita agar rutin mengecek kesehatan.

 

“Supaya bisa terkontrol baik Kesehatan dari Ibu hamil maupun balita agar selalu menjaga kesehatan dengan menimbang dan periksa secara rutin,”Pesannya.(Maskani)