Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1602 Sindang Melaksanakan Pendampingan Pengolahan Sawah

Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1602 Sindang Melaksanakan Pendampingan Pengolahan Sawah

24news.id.-Pada hari selasa tanggal 07 Januari Tahun 2025, yang bertempat di hamparan sawah blok kidul, Desa Cantigi Kulon, Kecamatan Cantigi Kabupaten Indramayu Jawa Barat.

Kegiatan tersebut di laksanakan untuk mendukung Ketahanan Pangan dari Koramil 1602/Sindang dengan melaksanakan pendampingan pada Kelompok Tani Sejahtera Tani Desa Cantigi Kulon yang  sedang melaksanakan penyemaian benih padi.

Hadir dalam kegiatan tersebut Babinsa Serma Warsono, Ketua Poktan Sejahtera Tani Mochamad Adib, dan anggota Poktan Sejahtera Tani Mulana.

Serma Warsono anggota Koramil 1602 Sindang Jajaran Kodim 0616 Indramayu saat melaksanakan kegiatannya mengatakan, adapun kegiatan yang dilakukan pada Kelompok Sejahtera Tani melaksanakan semai benih (tebar) dengan bibit Ciherang untuk Musim Tanam MT 1/Rendeng dengan luas area tanam Deng luas 30 Hektar.

“Kehadiran TNI dalam hal ini untuk mendukung program ketahanan pangan nasional dan Kemanunggalan TNI dengan rakyat,”Kata Serma Warsono.

Ia juga menyampaikan pesan kepada seluruh petani di wilayah sekitar untuk selalu berkoordinasi terkait penanaman padi di lahan sawah miliknya untuk bersama sama saling menjaganya.

“Jika mengalami kendala pada tanaman padi, agar secepatnya berkomunikasi dengan Babinsa dan Bhabinkamtibmas serta Penyuluh pertanian,”Pungkasnya.

(Maskani)