Danramil 1604 Jatibarang Menghadiri Rakor Terkait Penyerapan Gabah Bulog dan Pemaparan Kapasitas Produksi Pupuk


24news.id.-Indramayu-Pada hari Kamis tanggal 17 April 2025 bertempat di Aula Balai Bebih PBB Jatibarang Desa Kebulen Kecamatan Jatibarang, Danramil 1604 Jatibarang Kapten Inf Sugiyanto menghadiri kegiatan Rakoord terkait tentang penyerapan Gabah oleh Bulog dan sosialisasi tentang kapasitas produksi pupuk di wilayah tersebut.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Danramil 1604/Jatibarang Kapten Inf Sugiyanto, Waka Bulog Indramayu Rendy Satniko, Pwk dari Bank Mandiri Bagian Micro, Pwk dari Pupuk, Ketua KTNA Kabupaten Indramayu H. Tatang, Koord BPP Jatibarang Subagyo, Kuwu Bulak Lor, Ketua Gapoktan Desa Krasak, dan para Ketua Poktan sekecamatan Jatibarang.
Danramil 1604/jatibarang Kapten Inf Sugiyanto menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh para ketua Gapoktan dan para Poktani yang masih solid dalam melaksanakan kerjasama dibidang pertanian baik dengan BPP dan Koramil 1604/Jatibarang.
Danramil menghimbau kepada para petani bila ada yang akan panen tolong didata dan dilaporkan kepada babinsanya tentang berapa luasnya, lokasi dimana dan perkiraan hasil panennya untuk membantu bulog dalam rangka penyerapan gabah.
“Penyampaian harga padi yang diserap buloh dengan harga Rp. 6.500/kg dalam posisi padi sudah diatas Kendaraan dan sudah siap di angkut,”Pungkasnya.
(Maskani)