Cek Harga Sembako dan Ketersediaan Bahan Pangan Melalui Kegiatan Monitoring Babinsa 

Cek Harga Sembako dan Ketersediaan Bahan Pangan Melalui Kegiatan Monitoring Babinsa 

 

24news.id.-Indramayu-Koramil 1610 Krangkeng Jajaran Kodim 0616 Indramayu melaksanakan kegiatan Monitoring harga Sembako di toko Eci Desa Luwunggesik Kecamatan Krangkeng Kabupaten Indramayu.

 

Babinsa Koramil 1610/Krangkeng Koptu Kadilan saat melaksanakan kegiatan monitoring mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui harga harga sembako dan harga barang kebutuhan rumah tangga di Toko miliknya Eci Desa Luwunggesik.

 

“Berikut Nama Barang dan daftar harga seperti Beras 15.800 kg, Minyak goreng Rp16.000 kg, Telur Ayam Rp.38.000 kg, Daging ayam Rp.38.000, Daging Sapi Rp.150.000 kg, Gula pasir Rp.16.000 kg, Bawang Merah Rp.48.000 kg, Bawang putih Rp.42.000 kg, Kacang kedelai Rp.19.000, Jagung Rp. 11.000 kg,”Kata Koptu Kadilin Babinsa setempat.

 

Dirinya berpesan kepada para Pedagang agar selalu menjaga Kebersihan dan ketertiban di wilayah lokasi setempat.

 

“Menjaga Kebersihan itu lebih baik dan demi keperluan dan ketertiban di di lingkungannya masing masing,”Pungkasnya saat pelaksanaan pada hari Rabu 15 Mei 2024.

(Maskani)