Bantu Petani Soal Air, Babinsa Koramil 1611 Losarang Melaksanakan Komsos Bersama Kelompok Tani Desa Pangkalan

Bantu Petani Soal Air, Babinsa Koramil 1611 Losarang Melaksanakan Komsos Bersama Kelompok Tani Desa Pangkalan

24news.id.-Indramayu-Pada hari Sabtu tanggal 01 Maret 2025 yang bertempat di Desa Pangkalan kabupaten Indramayu, Babinsa Koramil 1611 Losarang melaksanakan Kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama Petani Desa Pangkalan Kecamatan Losarang Kabupaten Indramayu.

Koramil 1611/Losarang Babinsa Pangkalan Koptu Andi Supriyatna saat bersama Pamongdesa dan warga masyarakat mengatakan bahwa, Adapun tujuan Komsos untuk mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat dan para petani di wilayah Binaannya.

“Mengajak petani untuk selalu meningkatkan kewaspadaan dan lebih mengutamakan keselamatan kerja, serta menumbuhkan rasa semangat petani dalam menanam padi mulai dari pengolahan, penyemaian, perawatan hingga panen,”Kata Kopti Andi.

Masih dikatakan Kopti Andi bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai wujud kepedulian TNI untuk Membantu petani dalam mengatasi pengairan sawah dan yang muncul Perso’alan Perso’alan yang berada dilapangan.

“Kegiatan komsos dilaksanakan dalam keadaan tertib dan aman, kepedulinnya dari Babinsa dalam hal ini Koramil 1611 Losarang akan terus tumbuh bersama masyarakat sekitar,”Pungkasnya.

(Maskani)