Koramil 1603 Lohbener Melaksanakan Karya Bakti Pembersihan Eceng Gondok Sungai Desa Sukasari

Koramil 1603 Lohbener Melaksanakan Karya Bakti Pembersihan Eceng Gondok Sungai Desa Sukasari

24news.id.-Indramayu-Pada hari Selasa tanggal 29 Oktober 2024, dilaksanakan pembersihan eceng gondok di sungai Desa Sukasari kecamatan arahan Kabupaten Indramayu oleh anggota Koramil 1603 Lohbener Jajaran Kodim 0616 Indramayu.

Hadir pada kegiatan pembersih Eceng gondok tersebut, Kuwu Sukasari Waskadi, Anggota Koramil 1603/Lohbener Serda Warnoto beserta 2 orang anggota, Warga Masyarakat desa Sukasari dan sekitarnya.

Serda Warnoto anggota Koramil 1603 Lohbener saat melaksanakan kegiatannya mengatakan bahwa Kegiatan pembersihan Eceng gondok dilakukan supaya aliran air tidak terhambat dan air berjalan lancar.

“Aliran air yang menuju Ke sawah bisa terhambat oleh banyaknya Eceng gondok, maka dari itu Kami dari TNI khususnya Koramil 1603 Lohbener bersama Pemdes setempat dan warga sekitar melaksanakan kerja Bhakti membersihkan Eceng Gondok,”Kata Serda Warnoto saat dilokasi.

Ia juga menyampaikan bahwa sebelumnya sudah dilakukan oleh anggota Koramil 1603 Lohbener bersama Forkompicam Arahan untuk membersihkan Eceng Gondok tersebut.

“Agar sawah para petani di wilayah sekitar tercukupi kebutuhan airnya, dan aliran air bisa sampai ke sawah para petani di wilayah sekitar,”Pungkasnya.

(Maskani)