Babinsa Koramil 1601 Indramayu Monitoring Bantuan Layanan Kesehatan Untuk Masyarakat Ring 1 PT.KPI RU-VI Balongan

Babinsa Koramil 1601 Indramayu Monitoring Bantuan Layanan Kesehatan Untuk Masyarakat Ring 1 PT.KPI RU-VI Balongan

24news.id.-Indramayu-Pada hari kamis tanggal 06 Februari  2025, bertempat di Balaidesa Majakerta Kecamatan Balongan Kabupaten Indramayu, Babinsa Koramil 1601 Indramayu melaksanakan kegiatan bantuan layanan kesehatan untuk masyarakat Ring 1 PT. KPI RU-VI Balongan.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Serma Sukardi Babinsa Desa Majakerta, dr.Cika Dokter Umum RS Pertamina Balongan , dr.Nurya Sifun Dokter RS Pertamina Balongan, Ibu Rina Rindiani Humas RS Pertamina Balongan, Alif ( Humas RS Pertamina Balongan, Apoteker dan Farmasi RS Pertamina Balongan, dan beberapa perawat RS Pertamina Balongan, dan Pemdes Majakerta.

Serma Sukardi anggota Koramil 1601 Indramayu saat melaksanakan kegiatannya mengatakan, bahwa adapun urut urutan pemeriksaan Kesehatan dengan jumlah yang mendaftar 73 Orang dari wilayah tersebut untuk mengecek kesehatan.

“Dari mulai Pendaftaran, kemudian Pemeriksaan Anamnesis atau Keluhan, Tensi, Terapi Dokter umum, Apoteker, dan yang terakhir Keterangan dari dokter ahlinya,”Kata Serma Sukardi.


Selama pemeriksaan kesehatan tidak ditemukan adanya gejala maupun dampak yang timbul dari Operasional PT.KPI RU-VI Balongan ( Normal )

“Kegiatan selesai dilaksanakan, selama kegiatan berjalan aman, lancar dan kondusif. Kegiatan pemeriksaan yang diselenggarakan Commrel KPI RU-VI Balongan rutin dilaksanakan dalam setiap bulannya sebagai upaya untuk mengecek kesehatan warga ring 1 Pertamina Balongan,”Pungkasnya.

(Maskani)